Mata membutuhkan perlindungan dari efek yang merugikan dari lingkungan. Efek kerusakan muncul bila terlalu sering terpapar oleh sinar matahari, angin, debu, dan faktor lainnya. Berikut ini beberapa tips dalam menjaga kesehatan mata :
1) Relaksasikan mata anda. Pejamkan atau kerjap-kerjapkan. Jangan kucek-kucek mata anda. Namun, sering-seringlah berkedip. Ini dapat menurunkan ketegangan dan menjaga mata anda tetap basah dan sejuk. Bila anda terlalu lama melihat dalam jarak dekat, alihkan pandangan anda ke arah yang jauh. Lakukan iniselama beberapa menit setiap 30 menit.
2) Ingatlah ketika membaca harus memiliki pencahayaan yang baik.
3) Mencuci mata dengan air dingin untuk mengurangi ketegangan mata.
4) Jagalah jarak mata anda dengan monitor computer. Idealnya jarak mata ke komputer adalah 30 cm
5) Mengkonsumsi sayuran sumber vitamin A. vitamin A merupakan faktor penting bagi keadaan mata kita. Seperti yang selalu dianjurkan orang tua kita untuk banyak mengkonsumsi wortel yang terkenal dengan kandungan vitamin A-nya. Karena kekurangan vitamin A dapat menimbulkan beragam gangguan mata, salah satunya rabun senja. Vitamin A memberikan energi dan menjamin regenerasi sel lebih baik. Namun, vitamin A bukanlah jawaban bagi penderita rabun jauh (minus) atau rabun dekat (plus) untuk dapat sembuh.